Bondowoso(jurnalbesuki.com) - Diduga terjadi korsleting listrik, sebuah mobil mewah Honda CRV berwarna hitam nopol L 1094 WP, Selasa (10/10/2023) malam hangus terbakar di jalan raya Desa Sumber Canting, Kecamatan Wringin, Bondowoso, Jawa Timur.
Beruntung tidak ada korban dalam peristiwa kebakaran tersebut. Sebab, begitu mengetahui ada kobaran api dibagian belakang mobilnya, sopir bernana Hamim (32) asal jalan Kenjeran Surabaya langsung menghentikan laju mobilnya.
Bahkan, Hamim bersama beberapa orang temannya langsung semburat keluar dari mobilnya, untuk menyelamatkan diri. Sehingga kebakaran mobil yang disertai bunyi kedakan itu, menjadi perhatian para pengendara kendaraan bermotor yang melintas dilokasi kejadian.
Diperoleh keterangan, sebelum mobil mewah Honda CRV berwarna hitam hangus terbakar di lokasi kejadian, Hamim mengemudikan mobilnya melaju dari Kota Surabaya menuju ke Kota Bondowoso, dengan membawa beberapa orang temannya.
Namun, saat mobil yang dikemudikan Hamim melintas di kawasan hutan Desa Sumber Canting, dia melihat ada percikan api dibagian belakang mobilnya, sehingga Hamim langsung menghentikan laju mobilnya dilokasi kejadian.
"Saya dan teman-teman langsung keluar dari mobil, mengingat saat itu kobaran api makin membesar. Sehingga saya langsung menghentikan laju mobil,"ujar Hamim, Rabu (11/10/2023).
Kapolsek Wringin, Bondowoso AKP Slamet Riyadi mengatakan, meski dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak mengakibatkan korban, baik korban luka maupun korban jiwa, namun kerugian materi mencapai Rp115 juta.
"Dugaan sementara, kebakaran mobil Honda CRV karena terjadi korsleting listrik. Meski demikian, kami belum dapat menyimpulkan penyebabnya,"kata AKP Slamet Riyadi.(ary)